Kira-kira Jam 9 pagi (dulu)adalah jadwal mobil sampah di Lirik mulai beroperasi. Mobil pengangkut sampah akan berkeliling ke kompleks perumahan mengambil sampah dari tempat sampah yang terbuat dari drum bekas minyak tanah.
Kegiatan pemindahan sampah dari drum ke bak sampah yang terdapat pada bagian belakang truk-yang secara otomatis- dapat di'pindahkan' ke bagian dalam menjadi tontonan menarik anak-anak saat itu. Petugas kebersihan yang terdiri dari satu orang Supir dan dua petugas yang bergelantungan di sisi kanan kiri belakang mobil melengkapi mobil sampah tersebut.