Saturday, 7 January 2012

LIBURAN NYARI BENDO


Buah yang satu ini memang membuat warga Lirik di perantauan penasaran. Karena tidak mudah menemukan pohon bendo dikota2 besar. Saat libur sekolah dahulu di Lirik, kegiatan mencari Bendo adalah salah satu tujuan mengisi hari libur. walau pohon Bendo terbilang besar dan tinggi namun tidak mengurangi minat untuk memanjatnya. sensasi memanjat pohon bendo ditengah 'hutan' Lirik memang perlu perjuangan. tidak jarang harus berperang melawan semut merah atau 'kerengga'yang lebih dulu bersarang dipohon bendo.Tanaman yang nama ilmiahnya Artocarpus elasticus.Menyerupai cempedak, namun buahnya lebih kecil dan bewarna putih. Buah bendo yang telah masak dimakan dalam keadaan segar, bijinya dapat dimakan setelah disangrai.